S1 Akuntansi | Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Bekali Pengetahuan Omni Channel, Prodi S1 Akuntansi Gelar Workshop

Semarang | Di era revolusi industri 4.0, keberadaan internet mampu mengubah gaya belanja konsumen dari yang sebelumnya offline menjadi hybrid secara online. Wirausaha muda dituntut dapat beradaptasi menggunakan sistem penjualan melalui berbagai channel seperti WhatsApp, Instagram, Facebook dan platform lainnya hanya dalam 1 tampilan dashboard layar saja. Dengan memanfaatkan Omni-Channel diharapkan Wirausaha Muda dapat memperoleh informasi berkaitan konsumen sehingga membantu meningkatkan strategi pemasaran, menganalisis perilaku, minat, dan niat konsumen. Dalam membantu membekali pengetahuan dan skill penerima hibah pengembangan wirausaha PKKM Tahun Kedua, Program Studi S1 Akuntansi berkolaborasi dengan BAAK (Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan) Unimus menggelar Workshop Pengembangan Pemasaran Omni-Channel hari Sabtu, 16 September 2023 di Ruang Kelas (406) Gedung Fakultas Kedokteran. Selain itu, kegiatan ini memfasilitasi untuk Mahasiswa Penerima Hibah P2MW (Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha) dan PKM-K (Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan) Tahun Anggaran 2023.  Hadir sebagai Narasumber yaitu Rizqi Mulyantara, CEO DigiTiket. Dalam pemaparannya beliau menjelaskan bahwa Omni Channel berasal dari kata “Omnis” yang berarti Universal, dalam perspektif yang lebih luas, Omni-Channel dapat dikatakan sebagai saluran komunikasi yang sifatnya universal dan mengolaborasikan berbagai jenis saluran komunikasi dalam satu bentuk antar muka. Rizqi juga menambahkan bahwa Wirausaha Muda paling tidak harus punya akun sosial media Instagram, kemudian menyambungkan akun yang dimiliki untuk jualan secara online melalui market place atau website.

Sosialisasi Program Inkubasi Bisnis Tahun Kedua

Semarang, 06 Juni 2023. Guna memberikan informasi terkait Program Pembinaan Wirausaha Muda Universitas Muhammadiyah Semarang dalam Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) Tahun Kedua, Program Studi S1 Akuntansi mengadakan Sosialisasi secara online pada Selasa (6/6). Kegiatan ini ditujukan untuk 15 tenant/kelompok usaha terbaik Program Inkubasi Bisnis Tahun Pertama. Ayu Noviani Hanum, S.E., M.Si., Akt. selaku Narasumber menyampaikan terkait tahapan kegiatan antara lain: Pitch Deck, Pengembangan Usaha dan Aspek Legalitas, Pengembangan Pemasaran Omni Channel, dan Pengembangan Jejaring Usaha. Selain itu, peserta sosialisasi juga dijelaskan mengenai pedoman, penjadwalan program yang meliputi kriteria, proses seleksi, pendanaan, dan proses pendampingan yang akan dilakukan selama kegiatan Program. 15 tenant Program Inkubasi Bisnis Tahun Pertama ini nantinya akan berkompetisi merebutkan posisi 3 besar penerima hibah dengan total dana sebesar Rp 30.000.000,- yang akan diseleksi oleh Dewan Juri Eksternal melalui kegiatan Pitch Deck.

PRODI S1 AKUNTANSI GELAR ENTREPRENEUR’S DAY 2022

Semarang | Sebanyak 40 stand ikut memeriahkan kegiatan Expo Entrepreneur’s Day 2022 “Creativity & Innovation Stars from You” yang diikuti oleh 15 Tenant Inkubasi Bisnis Penerima Hibah Modal Usaha, Peserta Inkubasi Bisnis Bukan Penerima Hibah, Penerima Hibah P2MW, dan Mahasiswa Kelas Kewirausahaan. Kegiatan ini merupakan bagian akhir dari Program Inkubasi Bisnis Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) Batch II Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Program Studi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Semarang. Kegiatan digelar di Area Samping Gedung Rektorat Unimus pada Jumat (9/12) ini dibuka oleh Wakil Rektor III, Dr. Samsudi Rahardjo, M.M., M.T. dan dihadiri jajaran Pimpinan Unimus, Perwakilan dari Dinas Koperasi dan UMKM Kota Semarang, BPRS Artha Surya Barokah, BPC HIPMI Kota Semarang, Lazismu Wilayah Jawa Tengah dan Pemilik UMKM tempat magang wirausaha. Dalam kesempatan tersebut, penyerahan dana Hibah Modal Usaha kepada 15 Tenant Peserta Inkubasi Bisnis. Selain itu, diumumkan nama-nama penerima hibah Program Inkubasi Penelitian dengan total nilai Rp 30.000.000,- untuk 10 mahasiswa yang berhasil submit ke jurnal penelitian. Dua orang Peserta Inkubasi Bisnis Bukan Penerima Hibah yang juga merupakan Alumni Penerima Beasiswa KL Lazismu mendapat bantuan modal usaha dari Lazismu Unimus senilai Rp 3.000.000,-/mahasiswa. 

Validasi Produk, 15 Tenant Inkubasi Bisnis Dapat Hibah Modal Usaha

Semarang | Setelah memperoleh ilmu baik secara teori maupun praktek dari rangkaian kegiatan kuliah pakar dan magang wirausaha, Peserta Inkubasi Bisnis diwajibkan mempresentasikan produk barang/jasa kreatif buatannya untuk divalidasi oleh dewan juri. Kegiatan dilaksanakan Senin (5/12) bertempat di Ruang Aula Lantai 7 GKB 1 dengan dihadiri sebanyak 29 Peserta Inkubasi Bisnis yang terdiri dari 8 tim (berjumlah 2 orang) dan 13 individu. Kegiatan Validasi Produk tersebut terpilih 15 produk yang berhak mendapatkan hibah modal usaha dengan total nilai Rp 45.000.000,-. Turut memberikan sambutan, Rosita Lihasari, S.Sos., M.Si selaku Kepala Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Muhammadiyah Semarang menyampaikan Peserta Inkubasi Bisnis berkesempatan diikutsertakan dalam hibah P2MW Tahun 2023, untuk itu peserta harus memanfaatkan kesempatan ini menunjukkan produk terbaiknya, selain itu hal yang perlu diperhatikan terkait dalam memasarkan produk yaitu packaging yang bagus dan menarik. Dalam kesempatan ini, 3 orang hadir menjadi juri yaitu Andwiani Sinarasri, S.E., M.Si (Ka. UPT Pengembangan Usaha Unimus), Ayu Noviani Hanum, S.E., M.Si., Akt. (Dosen Kewirausahaan Prodi S1 Akuntansi sekaligus Ketua Pelaksana Kegiatan), dan Dr. Siti Aminah, S.TP, M.Si (Dosen Prodi S1 Teknologi Pangan). Terdapat 5 poin penilaian dalam Validasi Produk tersebut yaitu 1. Kemampuan Produk Menjawab Masalah dan Memenuhi Kebutuhan Konsumen (20 poin), 2. Keunikan/Diferensiasi Produk (30 poin), 3. Produk Memiliki Potensi Pasar (25 poin), 4. Kemasan dan Branding Produk (15 poin), dan 5. Perhitungan HPP dan Harga Jual (10 poin). Selain menampilkan produknya, peserta diwajibkan membuat BMC (Business Model Canvas) dan Perhitungan HPPnya. Penerima hibah didominasi oleh mahasiswa Program Studi S1 Akuntansi dan S1 Teknologi Pangan. Berikut 15 Penerima Hibah Modal Usaha yaitu: NAMA NIM PRODI NAMA PRODUK Mei Wulan Sari G2D020094 S1 Teknologi Pangan Flashcard Montessori Anak Septi Ana Purnamasari G2D020039 S1 Teknologi Pangan Maju Purnama Food Bayu Abdul Jabar Rahman G2D021075 S1 Teknologi Pangan Sang Katut Sukes Lindaningsih G2D020042 S1 Teknologi Pangan Tortilla Chips Phas Enak Wulan Nur Ramadhan B2A020038 S1 Statistika Ezzz.Cemilan Riki Aprianto C2B020016 S1 Teknik Elektro Doyan Ngemil.ID Dea Puspita Aulia G2D021029 S1 Teknologi Pangan Kucresti Cheese Ela Syakirohtul Rizkiyah E2B020064 S1 Akuntansi Nice Craft Wulan AfitaDea IkaPutri E2B020071 S1 Akuntansi Nice Craft M. Salman Safasal Zaman C2A021043 S1 Teknik Mesin Safa Snakehed Aquarium & Fish Alya Fioni E2B020068 S1 Akuntansi Daily Cookies Hepi Anjelina Rahmawati E2B020066 S1 Akuntansi Daily Cookies Julia Cinta Bila E2B020012 S1 Akuntansi Outer Batik by JuliaCB Diaz Muhammad Reza Al Afghani C2A020093 S1 Teknik Mesin Pompa Oli Gardan Husein Aliy Syams Zein C2A020092 S1 Teknik Mesin Pompa Oli Gardan Nazlia Hilda Saputri E2B020072 S1 Akuntansi Cutton Scarf Salsabila Nur Hasna E2B020054 S1 Akuntansi Cutton Scarf Salsabila Afifatu Dinil Karim E2B021132 S1 Akuntansi Phonics Book Afifah Arum Aningtyas E2B021133 S1 Akuntansi Aroem’s Japanese Souffle Pancake